Perangkat untuk Para Pelaju

Selasa, 17 Februari 2015 - 10:49 WIB
Perangkat untuk Para...
Perangkat untuk Para Pelaju
A A A
Setiap hari Anggini yang tinggal di Bogor itu melakukan kegiatan komuter—bepergian dari kota tempat tinggalnya ke tempat bekerja di Jakarta—menggunakan KRL Commuter Line.

Untung, kantornya yang berada di bilangan Sudirman itu cukup fleksibel soal jam kantor, memperbolehkannya datang sedikit lebih siang. ”Karena itu kegiatan komuter buat saya sangatlah rileks. Saya bisa melakukan apa saja. Dari membaca buku, membalas email, bahkan menonton film melalui smartphone atau tablet. Perjalanan 1 jam dari Sudirman ke Bogor tidak pernah membosankan dan monoton,” katanya.

Bahkan ketika kereta relatif sepi, Anggini sempat membuka laptopnya untuk bekerja. Anggini termasuk pelaju yang menganggap kegiatan ke kantor menyenangkan karena tahu benar bagaimana memaksimalkan momen tersebut. Nah, berikut ini adalah beberapa perangkat yang bisa dipakai para pelaju, supaya bisa tampil gaya sambil tetap terhibur dan produktif:

NOKN-M

Bentuknya sangat modern. Desainnya juga stylish. Tapi, siapa sangka bahwa messenger bag ini buatan asli Yogyakarta. Mereka mengusung premis tas modular yang bisa dikustomisasi. Modular disini berarti tas tersebut dapat dipasang dan dilepaskan dengan model tas rilisan NOKN-M lainnya (backpack, tas laptop, serta tas slempang).

Bagian luar backpack (NOKN-B), misalnya, memiliki sambungan ke tas laptop (NOKN-L), dan seterusnya. Adapun kustomisasi dapat dilakukan melalui pilihan shoulder pad dan bentuk buckle pada strap-nya. Harga NOKN-M sendiri berada di rentang Rp660.000 hingga Rp700.000. Saat ini mereka hanya melayani pembelian online lewat Noknbag.com.

MacBook Air 11 Inci

Pelaju yang harus membawa- bawa laptop setiap hari di tasnya tentu butuh perangkat ringan, tangguh, dapat diandalkan, dan mungkin ini: gaya. Nah, MacBook Air ini mungkin bisa jadi pilihannya. Harganya mungkin jauh lebih mahal dibanding model lainnya (Rp12 juta), tapi selain Apple terkenal awet, tentu saja Anda akan membuka laptop ini dengan bangga. Berat laptop 11 inci ini hanya 1.08 kg. Ringan sekali. Prosesornya memakai 1.4GHz Dual-Core i5, RAM 4 GB, dan Flash Storage 128 GB yang tahan goncangan.

Aybela Solar Power Bank

Power bank adalah perangkat wajib bagi mereka yang sering meeting atau bekerja dijalan. Sebab, baterai smartphone tidak akan cukup untuk memenuhi kebutuhan berkomputasi seharian. Karena itu, power bank jadi solusi. Tapi, memilih power bank pun harus cermat. Terlalu besar jadi beban berat di tas. Tapi terlalu kecil juga tidak akan berpengaruh. Normalnya, 9000 mAh-12.000 mAh adalah jumlah yang cukup untuk 1-2 kali charge.

Toh, sesampainya dirumah Anda selalu dapat men-charge ulang si pengisi daya. Jika Anda benar-benar mobile, kenapa tidak memilih power bank yang bisa diisi melalui cahaya matahari dan daya listrik sekaligus seperti ini. Cocok digunakan saat bepergian ke daerah terpencil atau keluar kota. Harganya cukup standar, kok. Antara Rp250.000 sampai lebih dari Rp500.000an.

In-ear Headphone

Dibanding membawabawa on-ear headphone atau bahkan full size headphone yang berat, makan tempat, dan terlihat terlalu “menonjol”, ada baiknya para pelaju berinvestasi pada inear headphone berkualitas. Alasannya simpel. Selain kompak dan kecil, kualitas in-ear headphone sangat baik.

Tidak “norak” jika dipakai misalnya di KRL Commuter Line. Seri Sennheiser CX 3.00 seharga Rp800an ribu ini bisa jadi pilihan. Karena sudah dirancang untuk smartphone baik Android atau iOS. Buktinya sudah ada 3 tombol in-line dan mikrofon yang terintegrasi. Memudahkan saat ada panggilan masuk, sekaligus mengatur volume.

Motorola Moto 360

Moto 360 cocok bagi para pelaju karena mereka tidak perlu berulang kali mengambil ponsel dari saku. Cukup mengintip ke jam tangan jika ada notifikasi yang masuk. Menariknya, Moto 360 ini sudah mengadopsi platform Android Wear milik Google yang memang dimaksimalkan untuk perangkat Android. Lihat saja bentuknya yang tak lagi persegi, tapi bundar seperti jam tangan pada umumnya. Harga Moto 360 di Indonesia adalah Rp4,2 jutaan.

Jawbone Jambox

Speaker portable berkualitas seperti Jawbone Jambox ini memang agak mahal. Harganya Rp2,1 juta. Tapi, hal itu dibalas oleh dua hal: suara yang sangat prima serta desain yang stylish. Ukurannya pun mungil hingga mudah dibawa-bawa. Perangkat ini dapat di-pairing ke smartphone, digunakan untuk misalnya bermain game, menonton video, bahkan kegiatan produktif seperti melakukan panggilan hands-free karena sudah memiliki speaker atau video chat.

Tren wireless portable speaker sudah ada sejak 1,5 tahun lalu dan tahun ini pun diperkirakan tetap ramai.

Danang arradian
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1197 seconds (0.1#10.140)